


Hati yang Terbuka.
Pertanyaan paling penting di dalam karir investasi kita. Bagaimana meningkatkan performa kita. Supaya apapun keinginan kita di awal berinvestasi bisa dicapai.
Maka dicobalah berbagai cara untuk mencari keuntungan. Fundamental analisis, Teknikal analisis, Feeling analisis, Tanya analisis. Semua pernah dan akan kita lalui.
Gunanya metode itu adalah untuk meningkatkan kapasitas kita. Tujuan dari meningkatkan kapasitas adalah supaya kita bisa bertahan di pasar yang naik turun. Apakah kita sanggup menghadapi keganasan beruang? Apakah kita punya keahlian dalam menaiki banteng?
Semua orang memulai karir investasi ini seperti bayi yang baru lahir. Ibarat kertas putih kosong. Tidak akan ada yang begitu masuk ke karir investasi, sudah langsung mahir. Bagaimana perjalanan karir kita tergantung bagaimana sikap kita. Apakah kita punya hati yang terbuka untuk menerima pengetahuan. Kuncinya di sini. Jika kita menutup hati kita, maka mau Warren Buffet di sebelah kita memberi tahu caranya juga akan dianggap seorang kakek tua menyebalkan.
Hanya ketika hati kita terbuka kapasitas kita bisa meningkat. Ibarat botol, hanya ketika tutupnya dibuka maka air pengetahuan bisa masuk. Air yang jika diminum akan memberi kehidupan.
Sama juga dengan pengetahuan yang kami berikan di sini. Tugas kami hanyalah memberi tahu. Mau dianggap seperti apa adalah tugas masing-masing. Orang-orang dengan hati terbuka akan menemukan cara untuk menemukan saham terbaik. Orang dengan hati tertutup masih sibuk mencari kelemahan dari apa yang kami sampaikan.
Jika diikuti selama 4 bulan lebih, kami pertama kali meluncurkan line@ saham-indonesia pada tanggal 17 Agustus 2015. Sudah ada ribuan pembaca. Ratusan artikel. IHSG sudah melewati lownya di akhir September. Sudah berapa banyak saham menarik yang dibeli? Mudah-mudahan pada posisi terakhir, kita sudah bisa berlibur dengan tenang tanpa merisaukan apa yang sudah dan akan terjadi di bursa, karena kita sudah melakukan yang terbaik.
Ingat, tugas kita sebagai investor adalah menemukan saham terbaik. Kapan sahamnya akan jalan, adalah tugas pasar itu sendiri. Ketika waktunya tiba, kereta berangkat, adalah tanggung jawab kita untuk berada di kereta itu. Ketinggalan kereta, ceklah ke kita sendiri apakah kita telah membeli tiketnya dan duduk tenang di dalam gerbong?
Ketinggalan kereta kali ini, tenang saja, bursa selalu memberi kesempatan kedua bagi yang telah bersiap. Karena waktu terbaik selalu sekarang dan di sini. Nanti kita bahas tentang market timing.
Semua artikel bersifat gratis.
Anggaplah hadiah natal untuk para investor yang berminat.
Selamat hari natal 2015.