Persiapan Masa Pensiun

  • Save

 

Persiapan Masa

Berapa usia harapan hidup kita? Kalau bisa sih selama-lamanya. Sayang kenyataan tidak demikian. Ada batasan angkanya. Dan di Indonesia, usia harapan hidup secara rata-rata pada tahun 2030 ada di sekitar 72 tahun. Dan kita harapkan lebih tinggi lagi di tahun mendatang.

Kemudian pada usia berapa kita berpikir akan pensiun? Kalau bisa sih besok. Kemudian bersenang-senang sampai tua. Sayangnya, mungkin sebagian dari kita belum mempersiapkan dana untuk itu. Uang bukan segalanya tapi banyak hal membutuhkan uang. Suka atau tidak, kita harus punya cadangan dana untuk ini. Binatang saja bisa mempersiapkan diri menghadapi musim dingin, mengapa kita tidak.

Jadi berapa yang perlu kita siapkan. Untuk detil, mungkin bisa kita diskusikan di lain waktu. Sekarang ada beberapa opsi yang bisa diambil.

Di gambar, dibahas tentang milestone atau istilahnya tahapan yang bisa menjadi panduan kita. Bahwa jika pada umur sekian, dana tabungan kita harus mencapai sekian. Misalnya di usia 35, kita sudah harus punya tabungan sebesar 2x gaji setahun kita. Di usia 40, sudah harus sebesar 3x. Dan mungkin lebih baik membuat ini adalah minimal, jadi lebih besar lebih baik.

Mungkin rasionya bisa berbeda-beda untuk tiap individu, tapi jadikan ini sebagai panduan awal yang bisa dikembangkan sendiri.

Yang kedua, dengan menginvestasikan sejumlah dana. Dan tiap tahun, kita mengambil 4% dana itu. Jadi misalnya pengeluaran kita setahun 200 juta, maka kebutuhan dana pokok adalah 5 milyar. Dengan metode ini dan jika semua berjalan normal, maka dana ini akan habis dalam 30 tahun.

Kondisi berbeda jika kita berinvestasi di pasar modal. Ada kemungkinan market akan koreksi besar pas ketika kita pensiun. Misalnya market drop 20%, maka aset kita yang 5 milyar bisa sisa 4 milyar. Dan pilihan kita tetap menarik 4% yang berarti cuma 160 juta, artinya kita berhemat atau tetap 200 juta yang berarti jadi 5%.

Cara ketiga, berinvestasi di inatrumen sampai target tertentu. Dan ketika pensiun, dan ini kita masukkan ke deposito dan hanya hidup dari bunga deposito. Cara ini lebih aman tapi butuh modal lebih besar.

Pilihan memakai metode yang mana, dan instrumen investasi apa, semua tergantung dari latar belakang kita dan keinginan kita untuk belajar.

Selain itu, selama proses, kita bisa mereview ulang pilihan kita, misalnya dengan menunda masa pensiun, atau hidup lebih sederhana, bekerja lebih keras supaya modal investasi lebih besar atau belajar supaya persen kita menjadi lebih besar.

Yang mana pun pilihan kita, selalu ingat, invest long, prosper and be Happy.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!
Copy link